Penulis/Pembuat | : | Awan Pribadi Basuki |
Kode Produk | : | LOKO-149 |
ISBN | : | 978-602-14306-4-4 |
Tahun Terbit | : | Juni 2014 |
Jumlah Halaman/Durasi | : | 238 |
Bonus | : | CD Disertai Video Tutorial |
Download | : | Daftar Isi / Sample Produk |
Codeigniter adalah Framework PHP pertama di Indonesia, banyak
digunakan perusahaan software dan situs-situs dalam membangun aplikasi
web. Meski saat ini ada Framework PHP baru dan Codeigniter agak terhenti
updatenya. Namun, karena terlanjur sudah banyak digunakan menjadikan Codeigniter tetap terdepan sebagai Framework PHP. Selain itu, kehandalan Codeigniter dibungkus dengan kesederhanaan, kerampingan dan kelengkapan dokumentasi, sehingga mudah dipelajari dan tercepat aksesnya dibanding Framework lainnya.
Sebagian besar materi diambil dari buku BEST SELLER Membangun Web Berbasis PHP dgn Framework Codeigniter yang menyajikan Contoh Nyata Bagaimana Membangun Sebuah Proyek Aplikasi Web. Mulai dari Perancangan Database sampai menjadi Proyek Siap Pakai.
Dalam buku ini telah di update ke Codeigniter versi terbaru 2.1.4
(sebelumnya 1.7). Source code telah ditulis ulang, sehingga lebih rapi
dan mudah ditelusuri. Disamping itu, dibahas Dasar-Dasar Codeigniter
yang telah disesuaikan dengan versi terbaru, tentunya materi lebih
terstruktur dan fitur-fitur terbaru, seperti Security yang lebih handal,
SEO URL Friendly, Kalender Pop-up, Unique Validation, Paging, Laporan
dalam Format Excel dan PDF.